HAR-GUNTUR tak Hadiri acara Diskusi Publik ICMI Kota Jambi, Pengamat: Tanda tidak memiliki Komitmen Untuk Kota Jambi

Zonabrita.com – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jambi, HAR-Guntur, mendapat sorotan dari pengamat komunikasi politik Jambi, setelah absen dalam acara diskusi publik yang diadakan oleh Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Kota Jambi. Acara yang dihadiri oleh pasangan Maulana-Diza tersebut menjadi momen penting untuk memaparkan visi-misi serta program unggulan di hadapan masyarakat dan akademisi.

Pengamat komunikasi politik, Dedi Saputra, menyebut ketidakhadiran HAR-Guntur bisa menjadi sinyal negatif bagi pemilih.

Baca Juga >>>  Pengumuman : DPRD Kota Jambi Gelar Paripurna Bacakan Penetapan KPU Atas Terpilihnya Maulana - Diza Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jambi

“Diskusi publik semacam ini adalah forum strategis untuk menunjukkan komitmen dan kesiapan kandidat dalam menghadapi tantangan kepemimpinan kota. Ketidakhadiran HAR-Guntur bisa diartikan sebagai kurangnya kesiapan atau komitmen dalam menyampaikan gagasan mereka secara terbuka kepada publik,” ujarnya.

Sementara itu, pasangan Maulana-Diza dinilai telah mengambil kesempatan dengan baik. Kehadiran mereka dalam acara tersebut menunjukkan kesiapan mereka untuk berdialog dengan berbagai elemen masyarakat.

“Kita lihat pasangan Maulana-Diza menyambut baik acara ini sebagai peluang emas untuk mendekatkan diri dengan para cendekiawan dan masyarakat. Ini memperkuat citra mereka sebagai pasangan yang transparan dan responsif terhadap aspirasi publik,” tambah Dedi.

Baca Juga >>>  83 Kepala Sekolah Tingkat SMA,SMK dan SLB Dilantik Gubernur Jambi, Tugas Menanti Didik Anak Menjadi Cerdas

Acara yang diadakan ICMI Jambi ini dinilai penting karena menjadi salah satu platform bagi para calon untuk menunjukkan kapabilitas mereka dalam memahami isu-isu krusial di Kota Jambi.

“Kehadiran dalam diskusi seperti ini tidak hanya soal fisik, tetapi juga menunjukkan bahwa kandidat menghargai proses demokrasi yang sehat. Absen tanpa alasan yang jelas akan membuat masyarakat mempertanyakan komitmen HAR-Guntur ke depan,” pungkasnya.

Sejauh ini, Maulana-Diza terus menunjukkan antusiasme dalam berbagai forum publik, menegaskan visi dan program-program unggulan mereka untuk Kota Jambi. Di sisi lain, absennya HAR-Guntur dari acara-acara publik semakin memperkuat persepsi bahwa pasangan ini belum memaksimalkan upaya untuk bersaing dalam Pilwako Kota Jambi.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *