Penetapan Gubernur Dan Wakil Gubernur Jambi Resmi Dibacakan Oleh DPRD provinsi Jambi. Jika Tak Ada Gugatan Akan Segera Di Lantik

Zonabrita.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi melaui Rapat Paripurna umumkan bahwa pasangan Dr. H. Al Haris, S.Sos.MH dan Drs. Abdullah Sani,Pd.I terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi untuk periode 2025–2030.

Rapat Paripurna DPRD Provinsi Jambi dibuka langsung oleh Ketua DPRD Provinsi Jambi Hafiz Fattah bersama Wakil Ketua I yakni Ivan Wirara dan Wakil Ketua II Faizal Riza pada, Senin (13/1/2025) di Gedung DPRD Provinsi Jambi.

Turut hadir Anggota DPRD Provinsi Jambi, pimpinan Forkopimda, dan para pejabat di pemerintahan Provinsi Jambi.

“Hari ini Kami umumkan Dr. H. Al Haris, S.Sos. MH dan Drs H Abdullah Sani M.Pd.I dengan perolehan suara 1.092.823 atau 61,01 persen sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi terpilih priode 2025 -2030 pada Pilkada serentak 2024,” dibacakan langsung oleh Hafiz Fattah.

Baca Juga >>>  Menteri Desa Dan PDT Yandri Susanto Gubernur Jambi Al Haris Dan Anggota Komisi V DPR RI Gelar Silaturahmi Bersama Kepala Desa Bahas Potensi Desa

Seusai Paripurna Hafiz Fattah mengucapkan selamat atas terpilihnya Kepada Haris – Sani sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, semoga Provinsi Jambi menjadi lebih dan dapat mewujudkan segala program – programnya dalam pembangunan Jambi Mantap Jilid II, ucpanya.

Dilanjutnya, setelah pengumuman ini kita bacakan atas penentapan H. Al Haris dan H. Abdullah Sani sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, kita DPRD Provinsi Jambi akan menyampaikan hasilnya kepada Kementerian Dalam Negeri.

“Sore nanti berita acara rapat paripurna kami buat, paginya akan langsung kami sampaikan kepada Kemendagri yang bertujuan sebagai syarat pelantikan,” kata Hafiz Fattah.

Baca Juga >>>  Gubernur Jambi Dr. Al Haris Berharap Kunjungan Menteri Desa Dan PDT Yandri Dapat Membawa Perubahan Daerah

Hafiz juga menjelaskan mengenai jadwal pelenatikan, Hafiz mengatakan berdasarkan koordinasi dengan pihak Mendagri jika tidak ada gugatan di MK, maka jadwal pelantikannya akan dilakukan pada 7 Februari 2025 ini.

Dengan tidak ada gugatan di MK, jadwal awal pelantikan itu kalau tidak berubah tanggal 7 Februari,” ucapnya.

Sementara Gubernur Jambi terpilih Dr. Al Haris haturkan terima kasih karena telah resmi diumumkan oleh pimpinan DPRD Provinsi Jambi, terkait dengan hasil penetapan paslon Gubernur Jambi terpilih tahun 2024.

Baca Juga >>>  Dr. Maulana Penuhi Jamuan Makan Bersama Konsulat Jendral Singapore Dan India Di Medan Zonabrita

“Saya ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak baik atas dukungan parpol, dukungan masyarakat kepada kami dalam selama berjalannya proses Pilkada, meskipun kita memahami tidak semua masyarakat memilih kita, pasti ada dinamika, ungkapnya.

Namun yang terpenting adalah semua masyarakat Jambi harus dilayani dengan sebaik baiknya. Dan hal ini sering saya katakan, “tidak adalagi kita bicara tim paslon, pendukung maupun pengusung”. Saatnya kita bersatu membangun negeri Jambi untuk mewujudkan Jambi Mantap,tutup Dr.Al Haris.(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *