Golkar Jambi Matangkan HUT ke-61, Cek Endra: Fokus Bakti Sosial Tepat Sasaran
Zonabrita.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Provinsi Jambi mematangkan persiapan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Golkar ke-61 melalui rapat koordinasi intensif.
Rapat yang berlangsung di Sekretariat DPD Golkar I Provinsi Jambi pada Selasa (7/10/2025) ini dipimpin langsung oleh Ketua DPD I Golkar Jambi, Drs. H. Cek Endra, dan dihadiri oleh Plt Sementara Sekretaris DPD Golkar Provinsi Jambi, Ir. H. Ivan Wirata, ST.MM.MT, serta sejumlah pengurus DPD dan para wakil ketua.
Dua Agenda Utama HUT Ke-61
Rapat tersebut menetapkan perayaan HUT ke-61 Golkar di Provinsi Jambi berlangsung dalam dua agenda utama: Hari Puncak pada 20 Oktober 2025 dan Acara Perayaan pada Desember 2025.
Ivan Wirata menjelaskan bahwa rangkaian kegiatan memasuki Hari Puncak HUT pada 20 Oktober 2025 akan melibatkan seluruh kader Golkar di Provinsi Jambi. Para kader diharapkan terlibat aktif dalam agenda bakti sosial serentak yang meliputi pembagian sembako, pengobatan gratis, donor darah, dan pembukaan pasar murah partai Golkar.
”Selanjutnya, pada malam puncak 20 Oktober, semua kader melakukan ziarah ke makam pahlawan,” ujar Ivan.
Rangkaian perayaan berlanjut pada Desember 2025 dengan perayaan HUT Golkar ke-61 yang akan diisi berbagai event keagamaan dan budaya. Ivan menyebutkan bahwa DPD Jambi akan menggelar lomba hadrah, Golkar Bersholawat, Golkar Berzikir, dan Golkar Berdoa.
Ketua DPD I Golkar Jambi, Cek Endra, memberikan penekanan khusus pada penyaluran bantuan sosial. Ia meminta agar bantuan yang dibagikan secara gratis tersebut dipastikan tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan.
”Saya tegaskan, berikan bantuan ini kepada mereka yang berhak, itu adalah hak mereka dari Golkar. Tanamkan rasa kepedulian dan ketulusan partai bahwa Golkar hadir untuk rakyat,” pungkas Cek Endra.
Filosofi ini menjadi landasan utama perayaan tahun ini, menjadikan HUT sebagai momentum kontribusi nyata dan bukan sekadar seremoni. DPD Golkar Jambi ingin memperkuat citra partai di tengah masyarakat melalui aksi sosial yang nyata.
Acara perayaan yang lebih besar pada Desember 2025 dijadwalkan menjadi ajang konsolidasi politik dan syukuran akbar. Sementara itu, pada hari puncak 20 Oktober 2025, seluruh kader diwajibkan mengikuti upacara dan mengenakan atribut partai sebagai wujud soliditas dan kebersamaan.
Rapat koordinasi ini menyimpulkan kesiapan penuh DPD I Golkar Jambi untuk menggelar HUT ke-61 dengan semangat pengabdian dan soliditas internal. (Red)